Menjadikan Seluruh Huruf Menjadi Huruf Kecil Menggunakan Fungsi Casefold() Pada Pemrograman Python

Untuk mengubah atau menjadikan seluruh huruf menjadi huruf kecil pada pemrograman python, bisa gunakan fungsi caseflod(). Bagaimana contoh penerapannya pada pemrograman python, silakan simak artikel ini.


Kodefungsi.com -

Misalkan ada variabel x dengan nilai 'Rumah Ku Istana Ku'. Inisialisasi variabelnya seperti berikut tini.

>>> x = 'Rumah Ku Istana Ku'

Tampak dari nilai variabel x tersebut, beberapa huruf menggunakan huruf besar sedangkan lainnya menggunakan huruf kecil.

Kemudian kita akan ubah atau konversi seluruh huruf tersebut menjadi huruf kecil dengan menggunakan fungsi casefold() pada pemrograman pyrhon seperti berikut ini.

>>> x.casefold()
'rumah ku istana ku'

Tampak dari hasil kode program x.casefold() di atas, nilai variabel x yang semulanya 'Rumah Ku Istana Ku' kini berubah menjadi 'rumah ku istana ku' dimana seluruh hurufnya sudah menjadi berhuruf kecil.

Demikian pemaparan singkat tentang fungsi casefold() pada pemrograman python. Semoga artikel ini bermanfaat. 

Artikel ini ditulis oleh | | Dikunjungi 1 pengunjung unik per hari

>