Cara Menambahkan Elemen Baru pada Array Set atau Himpunan Menggunakan Fungsi Update() Pada Bahasa Pemrograman Python

Untuk menambah elemen baru pada array set atau himpunan, bahasa pemrograman python menyediakan fungsi update(). Bagaimana penerapannya pada program python, yuk simak artikel ini.


Kodefungsi.com -

Saat membuat program python, barangkali kita perlu untuk menambahkan elemen baru pada array set atau himpunan .

Bahasa pemrograman python memiliki pustaka fungsi untuk melakukan penambahan elemen baru pada array set python.

Fungsi tersebut adalah fungsi update().

Bagaimana cara penerapannya, bisa dilihat pada contoh sederhana program python di bawah ini.

 

>>> #contoh 1
>>> #menambahkan elemen baru pada set
>>> 
>>> 
>>> A = set("BANDUNG")
>>> 
>>> B = A.update("Berbunga")
>>> 
>>> 
>>> print(B)
None
>>> 
>>> 
>>> print(A)
{'D', 'n', 'N', 'a', 'B', 'u', 'g', 'G', 'U', 'r', 'b', 'A', 'e'}
>>> 

 

Pada contoh 1, kita coba buat program sederhana untuk memperlihatkan bagaimana penerapan fungsi update().

Diinisialisasi variabel A yang menyimpan nilai set("BANDUNG"), atau himpunan elemen karakter penyusun kata "BANDUNG".

Kemudian, kita tambahkan elemen baru pada himpunan variabel A dengan kata "Berbunga", menggunakan fungsi update(),

Kode program yang kita gunakan adalah A.update("Berbunga").

Hasilnya kita simpan pada variabel B.

Kemudian, kita coba melihat hasilnya, yaitu dengan menampilkan nilai dari variabel B menggunakan kode program print(B).

Namun yang terjadi  keluaran yang dihasilkan adalah "None".

Hal itu karena penambahan yang dilakukan terjadi pada variabel A, bukan pada variabel B.

Sekarang kita coba tampilkan nilai variabel A, menggunakan kode program print(A).

Hasil keluarannya adalah  {'D', 'n', 'N', 'a', 'B', 'u', 'g', 'G', 'U', 'r', 'b', 'A', 'e'}.

Sekarang nilai himpunan dari variabel A tidak hanya tersusun dari elemen B, A, N, D, U, G saja, namun juga ada elemen lain yaitu elemen n,a,u,g, r, b, e.

Demikian pemaparan singkat tentang cara menambahkan elemen baru pada array set python. Semoga artikel ini bermanfaat, dan terima kasih telah berkunjung. Selamat belajar python.

Artikel ini ditulis oleh | | Dikunjungi 1 pengunjung unik per hari

>